Harga Paket Pulau Tidung
—
Selasa, 21 Februari 2006
—
Add Comment
—
pulau seribu
Pulau tidung merupakan bagian dari gugusan kepulauan seribu dan merupakan pulau terbesar di kepulauan seribu. Pulau ini dulunya dinamai oleh penduduk setempat dengan nama “Tidung” yang berarti tempat berlindung. Masyarakat setempat berharap agar pulau ini dapat menjadi tempat untuk mereka berlindung dan bernaung. Pulau tidung merupakan salah satu pulau di kepulauan seribu yang dijadikan sebagai pemukiman dan juga tempat pariwisata.
Pulau ini terdiri dari dua pulau yaitu pulau tidung kecil dan pulau tidung besar namun hanya pulau tidung besar yang di huni oleh penduduk sedangkan pulau tidung kecil hanya ditumbuhi pohon mangrove yang dilestarikan untuk menjaga keseimbanagn antara pulau tidung kecil dan pulau tidung besar. Pulau tidung kecil dan pulau tidung besar ini dihubungkan oleh sebuah jembatan yaitu Jembatan Cinta yang terkenal sebagai ikon dari pulau tidung sendiri.
harga paket pulau tidung
Untuk berlibur atau berkunjung ke pulau tidung, para wisatawan perlu memilih terlebih dahulu paket wisata atau paket liburan ke pulau tidung. Harga paket pulau tidung ini pun bervariasi tergantung paket yang dipilih. Biasanya semakin banyak orangnya maka semakin hemat paket yang akan dipilih.Selain disesuaikan dengan jumlah orang, harga paket juga disesuaikan dengan akomodasi, fasilitas, dan juga penginapan. Berikut ini adalah daftar harga paket pulau tidung yang biasanya ditawarkan oleh para agen wisata.
- Paket untuk 2 orang biasanya dikenakan biaya 650ribu per orang
- Paket untuk 3 – 4 orang dikenakan biaya 450ribu per orang
- Paket untuk 5 – 6 orang dikenakan biaya 380ribu per orang
- Paket untuk 7 – 9 orang dikenakan biaya 310ribu per orang
- Paket untuk 10 – 14 orang dikenakan biaya 280ribu per orang
- Paket untuk 15 – 19 orang dikenakan biaya 260ribu per orang
- Paket untuk 20 – 49 orang dikenakan biaya 250ribu per orang
- Paket untuk 50 – 99 orang dikenakan biaya 240ribu per orang
- Paket untuk > 100 orang dikenakan biaya 230 per orang
- Kapal dan peralatan lengkap untuk snorkeling
- Sepeda untuk berjalan – jalan mengelilingi sekitar pulau dan ke Jembatan Cinta
- Wisata ke pulau tidung kecil, pulau onrust dan ke kuburan keramat (jika berminat)
- Free camera underwater bagi anda yang ingin berfoto di dalam laut bersama ikan – ikan dan terumbu karang yang indah
- Free air mineral dan juga bonus BBQ
- Selain itu juga mendapatkan Asuransi Jasa Raharja
0 Response to "Harga Paket Pulau Tidung"