Wisata Ke Pulau Seribu
—
Kamis, 06 April 2006
—
Add Comment
—
pulau seribu
Kepulauan Seribu dengan pesonanya yang membentang sepanjang 100 mill dari Teluk Jakarta terdiri dari gugusan kepulauan yang berjumlah sekitar 110 pulau besar dan kecil, serta terbagi atas pulau wisata, konservasi, pemberdayaan masyarakat dan sejarah karena masing-masing memiliki keunikan yang berbeda–beda. Temukan keindahan surga bawah laut di Kepulauan Seribu melalui liburan panjang Anda di pulau-pulau resort yang unik serta beberapa pulau penduduk yang kini hadir dengan berbagai fasilitas daerah wisata yang lengkap untuk anda. Keindahan wisata bahari pulau Seribu mampu mengundang wisatawan untuk berbondong-bondong wisata ke pulau seribu. Beberapa pulau di kepulaun seribu berhasil disulap menjadi pulau resort dengan nuansa mewah namun tetap mempertahankan konsep alaminya. Sebagai contoh pulau yang tak pernah sepi dengan pengunjung ialah pulau Ayer dan Pulau Harapan.
Andalan Pulau seribu
pulau ayer merupakan salah satu pulau yang ada pada kepulauan seribu, dimana objek wisata yang satu ini bisa di tempuh sekitar 30 menit perjalanan menggunakan speed bood. Letak pulau anyer itu sendiri berdekatan dengan pantai marina ancol, dimana objek wisata yang satu ini memiliki tempat yang bersih, indah dan menawan. Pulau seribu di desain mirip dengan nuansa etnik Papua. Penginapan didesain dengan gaya cottage yang unik dengan suasana yang sangat berbeda dari gaya hidup kota, dan dikelilingi oleh pantai pulau Seribu. Penginapan berpendingin ruangan terdiri dari 45 kamar dan fasilitas termasuk lobi, taman bermain anak-anak, restoran, fasilitas ruang pertemuan, serta layanan penyewaan sepeda.
Cottage yang ditawarkan ada dua bentuk yakni floating cottage atau cottage mengapung dan cottage di darat. Antarcottage apung dihubungkan dengan jembatan kayu. Ketika ombak menghempas, cottage akan sedikit bergoyang, namun pengunjung tidak perlu khawatir karena konstruksi bangunan sudah dibangun dengan perhitungan yang cukup matang. Banyak pengunjung yang memilih floating cottage ini karena dimalam hari pengunjung bisa menikmati fasilitas memancing yang disediakan dari atas cottage. Bagaimana .. tertarik bukan wisata ke pulau Ayer ?
Bicara soal keindahan pulau seribu memang tak ada habisnya, sudah sering ke pulau Tidung, bosan dengan pulau yang itu-itu saja, Anda bisa bergeser ke wisata pulau harapan. musim liburan lebih enak dihabiskan di daerah pesisir pantai. Anda bisa menjadikan pulau harapan sebagai pilihan tepat untuk menikmati pesisir pantai dengan suasana yang masih alami. Dari Jakarta, Anda bisa menuju pulau Harapan dengan menggunakan kapal tradisional dari Muara Angke ataupun dari pantai Marina Ancol. Jika Anda menginginkan perjalanan yang lebih cepat dan nyaman, tentu Anda harus memilih untuk berangkat dari Pantai Marina Ancol. Dari Ancol menggunakan speedboat dan menempuh perjalanan sekitar 1,5 jam saja untuk menuju Pulau Harapan.
Kurang lengkap rasanya bila pergi ke pulau tanpa bermain air. Dari pulau Harapan, Anda dapat menemukan spot-spot snorkling di sekitar pulau dengan kembali menggunakan kapal. Sesampainya di spot snorkeling lengkap dengan peralatan snorkling di badan, tak perlu pikir panjang lagi untuk segera terjun ke dalam laut. Ragam ikan warna-warni dan gugusan karang indah dengan bentuk yang variatif pun siap menyambut seketika kamu terjun ke dalam air. Keindahan alam bawah laut yang tersaji di pulau harapan rasanya sayang untuk dilewatkan begitu saja. Apalagi Anda juga dapat mengabadikan moment snorkling Anda dengan fasilitas kamera bawah laut. Terbayang dong bagaimana serunya liburan ke pulau Harapan.. Jangan lupa liburan yang akan datang pastikan Anda dan keluarga maupun teman-teman pergi ke pulau Harapan.
0 Response to "Wisata Ke Pulau Seribu"