Featured Post

Pulau Tidung



Bila Anda dan keluarga menggemari wisata laut, maka tunda dulu rencana berlibur ke Pulau Bali atau Lombok karena tidak jauh dari ibukota ada pula wisata bahari dengan keindahan yang tak kalah dengan dua pulau tersebut. pulau tidung masih merupakan wilayah administrasi dibawah Kabupaten Kepulauan Seribu, Jakarta. Terdapat dua tempat yang disebut wilayah Tidung, yaitu Tidung Besar dan Tidung Kecil. Uniknya, terdapat jembatan untuk menghubungkan kedua pulau kecil ini yang disebut dengan Jembatan Cinta.

Pemerintah memanfaatkan potensi wisata daerah yang merupakan salah satu bagian dari pulau seribu ini sebagai destinasi wisata bahari seperti, wisata pantai, menyelam, snorkeling, dan tempat penelitian bagi spesies terumbu karang. Di destinasi wisata yang sedang digemari ini, Anda akan menemukan perkampungan penduduk, warung-warung makanan dan keperluan lain untuk memenuhi kebutuhan penduduk dan wisatawan, kantor polisi, sekolah, dan berbagai fasilitas umum yang lain

Atraksi wisata di Pulau Tidung

Pemandangan pantai yang memukau
Konon wilayah Tidung adalah salah satu pulau yang terbaik di antara pulau-pulau lain yang termasuk bagian Kepulauan Seribu. Begitu tiba di tempat ini Anda akan disambut oleh pantai berpasir putih laksana pantai-pantai di Pulau Dewata. Perairannya pun lumayan dangkal dan jernih juga kaya dengan berbagai jenis ikan berwarna-warni serta terumbu karang yang indah. Perairan ini merupakan surga bagi penggemar olah raga snorkeling dan diving.

Jembatan Cinta
Jembatan Cinta adalah Jembatan kayu  yang menghubungkan wilayah Tidung Besar dan Tidung Kecil dengan panjang sekitar 800 m. Di sini Anda bisa berjalan melintasi jembatan yang jaraknya tidak terlalu jauh ini sambil menikmati pemandangan laut yang tersaji di bawah jembatan. Tempat ini juga merupakan sunset dan sunrise point alias tempat yang paling digemari untuk menikmati pemandangan matahari terbit dan terbenam di pulau kecil ini.

Jika Anda merasa sebagai orang yang bernyali besar, Anda juga bisa mencoba melompat dari ujung jembatan cinta  ke suatu cekungan laut yang agak dalam. Anak-anak kecil penduduk asli Pulau Seribu sudah biasa melakukan atraksi ini sebagai permainan sehari-hari atau menghibur wisatawan.

Bersepeda
Anda juga bisa melakukan aktifitas bersepeda mengelilingi pulau yang masih alami ini karena tidak ada kendaraan bermotor di tempat ini. Sungguh pengalaman yang jarang bukan? Terutama bagi Anda yang terbiasa hidup di ibukota yang penuh polusi udara.

Snorkeling
Jika ingin bermain bersama ikan-ikan kecil dan melihat berbagai jenis terumbu karang, Anda bisa menyewa peralatan snorkeling seharga 35 ribu. Perairan yang jernih dan dangkal memungkinkan kita untuk menikmati pemandangan berbagai biota laut ini.

Sebagai daerah wisata, Pulau Tidung yang merupakan bagian dari pulau seribu telah banyak diminati terutama oleh penduduk ibukota. Pada akhir pekan jumlah pengunjung bisa mencapai 700 ribu orang. Nah, segeralah bergabung bersama mereka.

0 Response to "Pulau Tidung"